Pemerintah
1. Keadaan Umum Desa Mernek
a) Kondisi Geografis
Desa Mernek masuk wilayah Kecamatan Maos dengan luas wilayah desa Mernek 369,005 hektar. Dengan Jumlah Penduduk 5701 (2022) Jiwa. Namun dari keluasan wilayah yang begitu potensial saat ini masih banyak sumber daya alam yang berpotensi belum digali saat ini. Letak Geografis desa Mernek berada di wilayah Timur Kabupaten Cilacap. Keseharian masyarakat desa Mernek adalah bercocok tanam, Tani, Buruh tani, Buruh bangunan.
b) Letak Geografis
Desa Mernek, Kecamatan Maos, Kabupaten Cilacap memiliki wilayah kerja yang berbatasan dengan:
1. Sebelah Utara: Desa Paketingan
2. Sebelah Selatan: Desa Domplang
3. Sebelah Barat: Desa Kalijaran
4. Sebelah Timur: Desa Sikampuh